Ketika memasak Ikan Balut Tepung (resep disini), apabila sudah dingin biasanya sudah tidak crispy lagi, dan itu membuat kita enggan untuk menyantapnya lagi. Tapi ketika makanan itu disulap jadi seperti ini, apakah masih enggan untuk menyantap?
Bagaimana? tertarik untuk membuatnya?
Berikut resep selengkapnya:
Bahan:
roti untuk hotdog
ikan balut tepung (ambil disini)
cheese/keju lembaran
tomat, iris tipis
mentimun, iris tipis
daun selada
mayonaise
Cara membuat:
- Roti belah jadi 2.
- Susunlah bertumpuk, ambil roti bagian bawah, beri daun selada, tomat, ikan goreng beri mayonaise. Tutup lagi dengan tomat, keju lembaran, terakhir tutup dengan roti.
- Panaskan di microwave sebentar, siap dihidangkan.
- Bungkuslah dengan plastik wrap atau kertas roti, taruh dalam wadah yang pas besarnya agar tidak geser/berubah bentuk sehingga tetep cantik ketika mau menyantap dan tetep berselera memakannya.
- Iris ikan tipis melebar, beri tepung satu lapis saja agar tidak terlalu tebal.
- Roti bisa juga dipanaskan terlebih dahulu dengan sedikit margarin menggunakan panci datar anti lengket.
Sandwich ini bisa untuk bekal anak sekolah, bekal ayah ke kantor, bekal bapak ke sawah...(koq seperti nyebut kasta ya?)...atau bekal tamasya di akhir pekan atau weekend.
Selamat mencoba!