jenuh dengan menu yang itu-itu saja,silahkan mencoba menu yang satu ini.simpel dan praktis
Sabtu, 23 Mei 2009
Gado-gado
Resep gado-gado, bahan:
bayam
wortel
kacang panjang
kentang
telor rebus
tahu dan tempe
Bumbu kacang:
300 gram kacang tanah, goreng, haluskan
500 ml santan dari 1 butir kelapa
1 batang serai, memarkan
2 lembar daun jeruk
4 sdm saus tomat botolan
2 sdm kecap manis
2 sdm minyak goreng
Bumbu halus:
2 cabe merah
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 cm kencur
1 sdt garam
Cara membuat:
1. Campur air matang, bumbu kacang dan bumbu halus hingga rata. Siap untuk dihidangkan.
2. Sayuran dipotong, kukus sampai matang.
3. Kentang direbus sampai matang, kupas kulitnya, iris kotak.
4, Telor direbus, kupas kulitnya, iris bagi 2.
5. Tahu dan tempe, di goreng.
6. Taruh dalam piring saji, sajikan bersama bumbu kacang.
Dimakan dengan ketupat plus kerupuk.