Sabtu, 25 Juli 2009

KUE KEMBANG GOYANG


Bahan:

500 ml santan dari 1 butir kelapa
10 lembar daun jeruk
2 lembar daun pandan, disobek-sobek, simpulkan
5 cm kayu manis batangan
1 sdt garam
1 sdt vanili bubuk
100 gram gula bubuk
250 gram tepung terigu protein sedang
100 gram tepung beras
50 gram tepung kanji ( tepung tapioca)
3 butir telor
minyak untuk menggoreng

Cara membuat:
1. Rebus santan, daun jeruk, daun pandan, kayu manis dan garam di atas api sedang sambil di aduk-aduk. Masak hingga mendidih dan harum, angkat. Saring dan ukur sebanyak 450 ml, dinginkan.
2. Campur gula bubuk, tepung terigu, tepung beras, tepung kanji dan vanili. Ayak hingga tercampur rata.
3. Siapkan 2 wajan ukuran sedang dan masing-masing isi dengan minyak goreng. Panaskan minyak berikut cetakan kembang goyang di atas api kecil hingga minyak dan cetakan panas.
4. Taruh campuran tepung ke dalam wadah, buat lubang di tengah dan tuangkan kocokan telor, aduk rata.
5. Tuangkan santan secara bertahap sambil diaduk hingga semua bahan larut dan tercampur rata (saring adonan).
6. Angkat cetakan kembang goyang yang sudah panas dan langsung celupkan kedalam adonan sebatas 3/4 tinggi keliling sisi cetakan. Diamkan sebentar saja hingga adonan menempel dengan baik pada cetakan.
7. Angkat cetakan dan langsung masukkan ke dalam minyak panas. Cetakan di goyang-goyang agar kue terlepas.
8. Goreng hingga kue matang, kering dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat, tiriskan. Lakukan hingga adonan habis. Setelah dingin simpan dalam wadah kedap udara.

Catatan:
Pakailah cetakan yang bentuknya bulat seperti bunga. Sebaiknya cetakan terbuat dari logam/kuningan tebal, karena adonan akan menempel dan tercetak dengan baik. Cetakan yang tipis membuat adonan sulit tercetak dengan baik.
Gunakan api sedang, biar tidak cepat gosong.
Kalau kue sulit terlepas, bantulah dengan tusuk sate untuk melepasnya.
Satu resep kuenya jadi banyak nih, bisa buat arisan....ayo buruan buat!