Memasak sayur yang satu ini tidak memerlukan waktu lama, cepat dan praktis. Setelah matang segera sajikan dengan nasi putih hangat. Berikut resep selengkapnya.
Bahan:
1 papan tempe
kacang panjang, secukupnya
bayam arab, secukupnya
4 butir bawang merah
2 siung bawang putih
4 buah cabe merah
garam
kecap manis, secukupnya
penyedap rasa, bila suka
minyak untuk menumis
Cara membuat:
1. Tempe diiris kecil-kecil, sisihkan.
2. Kacang panjang, bayam arab, potong kecil-kecil.
3. Bawang merah, bawang putih iris tipis, cabe merah diiris serong.
4. Tumis bumbu sampai harum, masukkan sedikit air, masak sampai mendidih. Masukkan tempe, aduk rata. Lalu kacang panjang, masukkan bumbu lainnya. Baru terakhir masukkan bayam arab, aduk rata.
5. Masak sampai kuah habis, angkat, hidangkan.
Kalau ada yang tanya menu buat anak kost, bingung sebenarnya, belum pernah ngekost sih...hehe...
Silakan bereksperimen dengan bahan-bahan yang ada, yang mudah didapat saja. Mesti malah enak tuh hasil masakannya....Biasanya kalau laki-laki yang masak, terasa enak tuh...coba dulu dengan resep-resep yang sederhana.